Langsung ke konten utama

Berapa Harga Kopi Indocafe 1 Renceng? Simak Di Sini

Simak Yuk, Karakteristik Khas Kopi Tanah Jawa yang Membawa Pesona

Kopi Tanah Jawa, Kopi Arabika Jawa, Kopi Java Robusta, Jenis Kopi Jawa, Penghasil Kopi di Jawa Tengah
Karakteristik khas Kopi Tanah Jawa, Gambar oleh Cafebrick.co.id

Sepintaskopi.com Kali ini kita akan membawa kamu untuk mengenal lagi karakteristik khas kopi tanah Jawa yang membawa pesona. Tanah Jawa yang terkenal kesuburannya sangat potensial untuk perkebunan kopi. 

Sudah banyak jenis kopi yang sukses ditanam di sana. Asal muasal kopi lokal berasal dari tanah jawa yang kemudian disebar ke seluruh pelosok negeri oleh penjajah kala itu. 

Meski sempat meredup, kini eksistensi kopi jawa mulai melenggang lagi sejak tren minum kopi semakin dikenal oleh seluruh kalangan masyarakat.

A cup of Java, begitu para kolonial menyebut kopi Jawa. Kualitas kopi jawa sangat diakui, berdasarkan hasil penelitian di Amsterdam, kopi jawa mempunyai rasa yang nikmat. Mereka bahkan tak menyangka akan mendapatkan kopi dengan kualitas seperti yang telah diperoleh di jawa.

Karakteristik Kopi Tanah Jawa

Kopi tanah jawa sudah terkenal akan karakteristik kopi dan rasanya yang nikmat. Kopi yang ditanam secara baik tidak akan pernah mengkhianati hasil. 

Tanah jawa yang subur mempengaruhi keberhasilan budidaya kopi lokal yang satu ini. Berikut adalah karakteristik dari kopi lokal dari tanah Jawa ini, yaitu :

1. Kopi Tanah Jawa Beraroma Tipis Rempah

Harumnya aroma rempah akan semakin menambah nikmat saat meminum kopi lokal ini. Meskipun tidak kuat, aroma rempah berkontribusi untuk merelaksasikan pikiran.

2. Tingkat Keasaman Kopi Tanah Jawa Rendah

Bagi kamu yang memiliki riwayat maag bisa lebih tenang ketika menjajal kopi jawa ini. Acidity kopi jawa yang rendah tidak akan mengganggu nikmatnya kebiasaan minum kopi kamu.

3. Ukuran Biji Kopi Tanah Jawa Lebih Kecil dari Kopi Robusta

Kopi Jawa yang mayoritas kopi robusta ternyata masih memiliki perbedaan dengan kopi robusta lainnya yaitu ukurannya. Apabila dilihat dari ukurannya biji kopi jawa lebih kecil dibandingkan dengan biji kopi robusta pada umumnya.

4. Kandungan Kafein Kopi Jawa Rendah

Untuk  kamu yang ingin menikmati kopi tanpa takut mengalami insomnia, kopi jawa bisa jadi pilihanmu. Kafeinnya yang rendah juga mengurangi rasa pahit dalam secangkir kopi yang kamu minum.

Baca juga : Simak Yuk, Karakteristik Khas Kopi Tanah Jawa yang Membawa Pesona

5. Kekentalan yang Dimiliki Kopi Jawa Medium

Kekentalan medium dapat dirasakan melalui lidah saat menyeruput kopi. Tingkat kekentalan bisa dipengaruhi oleh proses roasting biji kopi. Semakin tinggi tingkatan roasting maka dapat dipastikan kekentalan juga semakin tinggi tingkatannya.

Nikmati Kopi Jawa Tanpa Gula

Rasa otentik dari Kopi Jawa dapat diperoleh dengan meminumnya tanpa tambahan gula. Cara ini akan menambah sensasi minum kopi jawa yang sebenarnya. Aroma tipis rempah-rempah dari kopi jawa akan tercium dengan jelas. 

Baca juga : Ini Lho Indonesia Gudang Kopi Terbaik Dunia

Jenis Kopi Jawa 

Ada berbagai macam kopi dari tanah jawa yang bisa kamu kenali. Berikut ini merupakan jenis-jenis kopi yang ada di tanah jawa. 

1. Kopi Java Robusta

Robusta adalah mayoritas varietas kopi tanah Jawa yang terkenal. Adapun produk-produk kopi java robusta ini banyak dihasilkan dari daerah Temanggung dan Wonosobo. Perkebunan kopi khas Jawa Tengah ini tersebar di lebih dari 15 kecamatan di Temanggung.

2. Kopi Arabika Jawa

Kabupaten Temanggung ternyata juga merupakan daerah penghasil kopi di Jawa khususnya untuk kopi arabika jawa berkualitas. Meskipun tidak dalam jumlah banyak, sebanyak kopi robusta. Kopi tersebut ditanam sebagai tanaman tambahan di samping lahan tembakau. 

Nah, itu tadi artikel mengenai karakteristik kopi khas tanah Jawa yang membawa pesona. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan kamu mengenai kopi jawa.

Sumber :





Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Ide Nama Cafe Dan Artinya Rekomendasi Sepintas Kopi

Ide nama cafe dan artinya, Gambar oleh Canva Sepintaskopi.com - Lagi cari ide nama cafe dan artinya. Di sinilah tempat yang tepat untuk para sahabat ngopi semua. Ada sebuah ungkapan nama adalah doa, maka pemberian nama tidak boleh sembarangan ya. Kali ini sepintaskopi.com akan menyajikan dan merekomendasikan 10 ide nama cafe dan artinya spesial untuk kamu. Semoga saja bisa membantu kamu yang sudah punya niat untuk membuka usaha dan bisnis kopi . 10 Ide Nama Cafe Dan Artinya Rekomendasi Sepintaskopi.com Nama cafe bisa menjadi brand yang menjual nantinya, untuk itu perlu dipikirkan dengan baik. Sahabat ngopi bisa coba menggunakan nama-nama cafe berikut ini. 1. Arion Cafe Resto And Bar Ide nama cafe ini cukup mudah diingat meskipun menggunakan bahasa asing. Arti dari arion adalah memesona.  Harapannya para pengunjung bisa terpesona dengan berbagai sajian dan pelayanan di kedai kopi kamu atau bisnis kopi apapun yang kamu jalani. Baca juga :  Best Seller Kopi Kenangan, Menu Terfavorit Di

Takaran Membuat Kopi Hitam yang Pas

Gambar oleh Canva Sepintaskopi.com - Halo sahabat ngopi semua, lagi cari informasi takaran membuat kopi hitam yang pas? Selamat, kamu berada di blog yang tepat. Bagi para pencinta kopi, takaran membuat kopi hitam tidak boleh dianggap sepele loh. Iya, karena inilah yang akan memperkaya cita rasa kopi hitam yang kamu buat.  Pada kesempatan kali ini segenap kru sepintaskopi.com akan membahas tuntas nih mengenai takaran membuat kopi hitam yang pas.  Nah, kami berharap semoga sedikit ulasan takaran membuat kopi hitam ini bisa membantu kamu, sahabat ngopi semua untuk menemukan rasa terbaik kopi hitammu ya. Takaran Membuat Kopi Kapal Api yang Pas Rasa kopi yang spesial akan dirasakan jika mempunyai takaran yang pas. Takaran membuat kopi kapal api juga harus diperhatikan dengan baik.  Baca juga :  Cara Membuat Kopi Hitam Yang Enak Lalu, apa berapa sih takaran membuat kopi kapal api yang akan menghasilkan rasa kopi yang spesial? Di sinilah jawabannya. 1. Takaran Kopi Kapal Api Takaran kopi

Cara Buat Kopi Hitam Yang Pas Dan Mantap Pastinya

Gambar oleh Canva Sepintaskopi.com - Cara buat kopi hitam yang pas pasti berbeda-beda untuk setiap orang. Ada yang suka kopi hitam tanpa gula, ada yang suka kopi hitam pakai gula, ada juga yang suka kopi hitam pake susu.  Sahabat ngopi, semua orang mempunyai caranya masing-masing untuk menikmati secangkir kopi hitam . Pada dasarnya cara buat kopi hitam yang pas sangat tergantung dari selera sahabat ngopi semua. Namun, sekarang ini sepintaskopi.com mencoba untuk menguraikan secara sederhana cara buat kopi hitam yang pas versi kami. Semoga bisa menjadi bahan inspirasi buat sahabat ngopi semua ya. 5 Cara Membuat Kopi Hitam Yang Pas Jika ingin menikmati secangkir kopi hitam yang mantap maka perlu tau juga apa saja peralatan yang diperlukan untuk membuatnya. Alat-alat yang dibutuhkan adalah cangkir, sendok, panci, alat penyaring, dan grinder. Baca juga :  Cara Bikin Kopi Hitam yang Enak Selain peralatan maka dibutuhkan juga bahan yang meliputi kopi (bisa kopi bubuk atau biji kopi), air m